Pemkab Hulu Sungai Selatan Beri Penghargaan Kepada 168 Mahasiswa

Kamis, 24 November 2022 – 01:25 WIB
Pemkab Hulu Sungai Selatan Beri Penghargaan Kepada 168 Mahasiswa - JPNN.com Kalsel
Penyerahan penghargaan untuk mahasiswa dan mahasiswi berprestasi HSS. (Antara/HO-Diskominfo HSS) (ANTARA-HO/ist)

kalsel.jpnn.com, HULU SUNGAI SELATAN - Sebanyak 168 orang mahasiswa dan mahasiswi berprestasi asal Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Kalimantan Selatan, menerima penghargaan dari pemerintah daerah setempat.

Bupati Hulu Sungai Selatan H Achmad Fikry mengatakan penghargaan itu sebagai bentuk apresiasi mereka atas prestasi yang telah dicapai mahasiswa dan telah selesai menjalani proses pendidikan, di berbagai universitas dan perguruan tinggi di Indonesia.

"Mereka telah berjuang menuntut ilmu dan berhasil menyelesaikan tesis, skripsi ataupun karya tulis ilmiah di bidang pendidikannya masing-masing," katanya.

Bupati berpesan kepada para mahasiswa dan mahasiswi yang telah menyelesaikan pendidikan, agar tidak lupa untuk berterimakasih kepada orang tua masing-masing.

"Jangan merasa besar sendiri, jangan merasa pintar sendiri, semua yang kalian capai saat ini merupakan pengorbanan dan doa orang tua," katanya.

Sementara itu, mereka yang mendapatkan penghargaan adalah yang telah selesai menjalani proses pendidikan di berbagai perguruan tinggi di Indonesia, terdiri atas S2 sebanyak delapan orang, S1 sebanyak 154 orang, dan D3 sebanyak enam orang.

Terpisah, sebanyak 60 mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia yang sedang mengikuti program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) di Universitas Lambung Mangkurat (ULM) mengikuti sekolah konservasi di Pulau Curiak, Kabupaten Barito Kuala, Kalsel.

"Mahasiswa dikenalkan ekosistem lahan basah berupa hutan mangrove riparian, melakukan aktivitas pengamatan bekantan dan burung air serta satwa liar lainnya termasuk pengenalan pohon buah lokal hingga mempelajari langsung kearifan lokal masyarakat setempat," kata Kepala Sekolah Konservasi Sahabat Bekantan Indonesia (SBI) Nafisah.

Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan memberikan penghargaan kepada para mahasiswa yang berprestasi.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Kalsel Twitter JPNN.com Kalsel Pinterest JPNN.com Kalsel Linkedin JPNN.com Kalsel Flipboard JPNN.com Kalsel Line JPNN.com Kalsel JPNN.com Kalsel
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia