Gegara Jalan Nasional Longsor, Jalur Pengiriman Bahan Pangan Kalsel Dialihkan

kalsel.jpnn.com, TANAH BUMBU - Arus distribusi bahan pangan dan energi di Kalimantan Selatan (Kalsel) dialihkan sementara ke jalan industri yang selama ini digunakan untuk jalur pengangkutan batu bara.
Hal itu dilakukan setelah jalan nasional mengalami longsor ke lubang tambang batu bara di wilayah Kabupaten Tanah Bumbu, Kalsel.
Polisi memastikan insiden jalan nasional longsor itu tidak menghentikan arus distribusi pangan dan energi.
“Kami gunakan jalan angkutan batu bara sebagai jalur alternatif sementara. Alhamdulillah, masih aman lancar," kata Kasat Lantas Polres Tanah Bumbu AKP Guntur Setyo Pambudi dikutip dari Antara, Sabtu (1/10).
Jalan angkutan batu bara yang tidak semulus jalan beraspal ini, merupakan jalur alternatif satu-satunya.
"Perbandingan waktu jarak tempuh sekitar 45-50 menit," katanya.
Kecuali roda dua, kata dia, kendaraan yang melintas di jalan alternatif itu terpaksa harus berbagi dengan angkutan batu bara.
Bagi pengendara umum yang melewati jalur alternatif ini, kata dia, harus berhati-hati apabila melintas saat kondisi jalan basah.
Jalur pengiriman bahan pangan dan energi Kalsel terpaksa dialihkan setelah jalan nasional di Tanah Bumbu mengalami longsor.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News