Gudang Sembako di Angsana Tanbu Terbakar, Terdengar Suara Letupan

kalsel.jpnn.com, TANAH BUMBU - Gudang sembako UD Berkat Jaya di Desa Karang Indah, Kecamatan Angsana, Kabupaten Tanah Bumbu hangus terbakar pada Minggu (25/9) dini hari.
Kepala Seksi Humas Polres Tanah Bumbu AKP I Made Rasa mengatakan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 01.30 Wita.
"Kejadian pertama kali diketahui saat saksi (karyawan gudang) sedang istirahat dalam kamar, lalu terbangun ketika mendengar suara letupan di gudang bagian tengah," ujar Made kepada JPNN.
Saat para karyawan mengecek, api rupanya sudah kadung membesar. Dengan peralatan seadanya, mereka lantas mencoba memadamkan api yang sudah berkobar hebat.
Tak berselang lama, para petugas damkar juga datang untuk membantu proses pemadaman.
"Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 04.00 Wita," ujar perwira pertama Polri itu.
Baca Juga:
Atas kejadian itu, pemilik gudang diperkirakan merugi sekitar Rp 1 miliar. Belum diketahui sembako jenis apa saja yang terbakar dalam insiden tersebut.
Dari hasil pemeriksaan awal, perisitwa terjadi karena korsleting listrik di bagian tengah gudang. (mcr37/jpnn)
Kebakaran terjadi di sebuah gudang sembako di Angsana, Tanah Bumbu. Ketika kebakaran, sempat terdengar suara letupan.
Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Donny
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News