DPRD Kalsel Minta Kader Parpol Dibekali Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan

kalsel.jpnn.com, BANJAR BARU - Sekretaris Komisi I DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) Suripno Sumas menyebut para kader partai politik (parpol) harus memahami secara benar ideologi Pancasila dan wawasan kebangsaan.
Menurut dia, para kader atau fungsionaris rentan terhadap paham lain yang bertentangan dengan ideologi Pancasila.
"Oleh sebab itu, para kader/anggota dan fungsionaris harus memahami betul, tidak terkecuali Persatuan Perempuan Bangsa (PPB) yang merupakan sayap dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)," ujar dia dikutip dari Antara, Rabu (16/11).
Dia menjelaskan kaum perempuan memegang peranan dalam rumah tangga atau keluarga.
"Karenanya perempuan yang tergabung dalam PPB perlu pula pembekalan guna lebih memantapkan pemahaman dan penghayatan Pancasila sebagai salah satu upaya menangkal kemunculan paham lain," kata dia.
Salah satu pembicara dalam sosialisasi ideologi Pancasila dan wawasan kebangsaan, Mahayah mengingatkan satu kesamaan atau kesatuan pandang dengan mengacu pada empat pilar.
"Keempat pilar itu Pancasila, Undang Undang Dasar (UUD) 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika," ujarnya.
Terpisah, anggota DPRD Kalsel Athaillah Hasbi berupaya terus membekali generasi muda di provinsinya tentang pemahaman ideologi Pancasila dan wawasan kebangsaan.
DPRD Kalsel meminta para kader parpol harus paham betul dengan ideologi Pancasila dan wawasan kebangsaan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News