Perempuan yang Diselundupkan ke Malaysia Bakal Pulang Setelah Mengadu ke Jokowi

kalsel.jpnn.com, KUALA LUMPUR - Seorang warga negara Indonesia (WNI) yang diselundupkan ke Malaysia bakal pulang ke Indonesia setelah meminta tolong ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) lewat akun resmi Instagram milik sang presiden.
“Iya saya ikutin IG (Instagram) nya (Presiden). Terus saya komentar. Setiap status dia saya komen lagi, saya komen lagi,” kata Astuti (bukan nama asli) WNI asal Jakarta, saat ditemui di Kedutaan Besar Republik Indonesia di Kuala Lumpur, Jumat.
Menurut rencana, KBRI Kuala Lumpur akan memfasilitasi kepulangannya ke Jakarta pada Sabtu (25/2).
Dalam kurun waktu kurang dari satu bulan di Malaysia, Astuti mengaku sudah bekerja pada dua majikan berbeda.
Dirinya tidak mengetahui pasti lokasi pertama bekerja, namun lokasi yang kedua berada di Putrajaya.
Dia mengaku tertipu setelah melihat iklan lowongan pekerjaan untuk luar negeri sebagai ART di Facebook dari akun seseorang bernama Nurul. Dia dan Nurul kemudian bertemu di Surabaya.
Menurut pengakuan Astuti, Nurul membawanya dirinya bertemu dengan seorang agen bernama Bu Asun di Kota Kediri, Jawa Timur.
Astuti mengatakan jalur keberangkatannya ke Malaysia berawal dari Jakarta menuju Surabaya dengan mobil penumpang.
Seorang perempuan yang mengaku diselundupkan ke Malaysia bakal segera pulang ke Indonesia setelah mengadu ke Presiden Jokowi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News