Irjen Andi Rian Sebut Kapolri Segera Resmikan Bangunan Mapolda Kalsel

kalsel.jpnn.com, BANJARBARU - Polda Kalimantan Selatan segera merampungkan pembangunan markas komando (mako) di Kota Banjarbaru untuk diresmikan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada Januari 2023 mendatang.
"Saya optimistis Desember 2022 pekerjaan fisik tahap awal bisa diselesaikan dan dapat diresmikan oleh Kapolri para Januari tahun depan," kata Kapolda Kalsel Irjen Andi Rian R Djajadi di Banjarbaru, Rabu (30/11).
Menurut dia, pembangunan berlangsung cukup lancar dan dalam koridor target perencanaan awal yaitu 270 hari kerja sejak 28 Maret 2022 hingga 19 Desember 2022.
Perencanaan tersebut terutama pada bangunan gedung utama, struktur gedung hampir seluruhnya rampung dan memasuki tahapan penyelesaian.
Mengacu pada perencanaan dan maket yang telah dibuat, di atas lahan seluas 10.600 meter persegi Mako Polda Kalsel yang baru di kawasan perkantoran Pemprov Kalimantan Selatan memiliki 33 poin sarana prasarana utama dan fasilitas penunjang.
Kapolda menyebut proses pemindahan rumah dinas dan asrama personel juga diupayakan seiring perpindahan Mapolda dari Kota Banjarmasin ke Banjarbaru.
Termasuk lokasi untuk rumah dinas Kapolda dan Wakapolda Kalsel di Banjarbaru juga sudah dipastikan dan segera dilakukan pembangunan.
Jika personel Polda Kalsel sekitar 2.200 orang dipindah, tambah dia, maka menggerakkan ekonomi masyarakat di Kota Banjarbaru yang sudah Ibu Kota Provinsi menggantikan Banjarmasin.
Kapolda Kalsel Irjen Andi Rian menyebut Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bakal meresmikan mapolda baru pada Januari 2023.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News