Kapolda Kalsel Minta Semua Pelaku Pembunuhan di Jalan Tambang Banjar Menyerah

kalsel.jpnn.com - BANJAR - Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Andi Rian Djajadi memerintahkan jajarannya mengusut tuntas kasus pembunuhan terhadap SB (60).
Kasus ini diduga kuat terkait dengan penutupan jalan hauling atau jalan tambang di Desa Mangkauk, Kecamatan Pengaron, Kabupaten Banjar.
"Saya sudah perintahkan pengembangan," kata Kapolda di Banjarmasin, Jumat.
Setelah ditangkapnya seorang pelaku berinisial Y dalam kasus itu, Kapolda telah menyambangi Polres Banjar untuk mengecek langsung perkembangan kasus sekaligus bertemu tersangka.
Kapolda memberikan arahan kepada Kapolres Banjar AKBP M Ifan Hariyat dan Kasat Reskrim Iptu Fransiskus Manaan untuk bisa menangkap semua pelaku yang terlibat termasuk yang memberi perintah.
Meski tersangka Y mengaku hanya sendiri melakukan, tetapi Kapolda meyakini pelaku tidak sendiri.
Kapolda telah mendapat laporan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) yang digarap Satuan Reskrim Polres Banjar dibantu Ditreskrimum Polda Kalsel.
Mereka yang sudah teridentifikasi kini sedang dalam pengejaran petugas. Kapolda mengimbau terhadap pelaku lainnya untuk segera menyerahkan diri.
Kapolda Kalsel Irjen Andi Rian Djajadi meyakini pelaku tidak sendiri. Mereka sudah teridentifikasi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News