Membanggakan, Kalsel Banyak Terima Penghargaan ProKlim dari KLHK

kalsel.jpnn.com, BANJARMASIN - Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) meraih banyak penghargaan Program Kampung Iklim (ProKlim) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) tahun 2022.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Kalsel Hanifah Dwi Nirwana menyampaikan ada beberapa kabupaten/kota dan desa di provinsi ini berhasil meraih penghargaan ProKlim.
Selain itu, Pemprov Kalsel, kata dia, meraih penghargaan kategori pembina ProKlim untuk pemerintah daerah.
Baca Juga:
Hanifah menyebut Kemen-LHK menilai Pemprov Kalsel berperan aktif mendukung ProKlim di daerah dengan menerbitkan kebijakan dalam pengembangan ProKlim.
Tidak hanya itu saja, Pemprov Kalsel juga melakukan pembinaan, membuat perencanaan dan penganggaran.
“Selanjutnya, membangun kolaborasi jejaring dan berhasil membawa desa atau lokasi mendapatkan penghargaan ProKlim Utama maupun ProKlim Lestari di wilayah,” kata dia dikutip dari Antara, Jumat (28/10).
Dia menyebut kabupaten/kota di Kalsel yang meraih penghargaan serupa, di antaranya Kota Banjarmasin, Kabupaten Balangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kabupaten Tanah Laut, dan Kabupaten Barito Kuala.
Menurut Hanifah, pada tahun ini juga Provinsi Kalsel menjadi pengusul kampung iklim terbanyak skala nasional, yaitu, 149 desa.
Pemprov Kalsel bersama sejumlah daerah di wilayah menerima penghargaan ProKlim dari KLHK.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News