Menpan RB Puji Komitmen Kalsel Dalam Membangun Mal Pelayanan Publik

kalsel.jpnn.com, BANJARMASIN - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Abdullah Azwar Anas mengapresiasi komitmen 13 kabupaten/kota di Kalimantan Selatan untuk membangun mal pelayanan publik (MPP).
Azwar Anas menyaksikan langsung penandatanganan pembangunan MPP dan komitmen bersama keberlanjutan pengelolaan LAPOR! di Kalsel.
Dia menyampaikan pemda di Kalsel, termasuk daerah lain di 34 provinsi di Indonesia harus bisa memberikan pelayanan lincah dan cepat untuk masyarakat.
"Jadi, amanat Presiden kepada kami, birokrasi itu harus berdampak, jangan sibuk seperti tari poco-poco, lari di tempat tidak bergerak berkeringat tetapi tidak ada progres," ujarnya dikutip dari Antara, Rabu (19/10).
Termasuk, sektor pelayanan masyarakat yang kini digalakkan pemerintah daerah, baik itu MPP maupun LAPOR!.
"Tetapi untuk LAPOR! di Kalsel ini sudah sangat baik, masuk sepuluh besar terbaik di Indonesia," ujarnya.
Dia mengharapkan prestasi aplikasi Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (SP2N LAPOR) tersebut terus berlanjut dan ditambah semua kabupaten/kota memiliki MPP.
Gubernur Kalsel Sahbirin Noor menyatakan pemerintah provinsi terus mendorong agar semua pemerintah kabupaten/kota membangun MPP.
Menpan RB Azwar Anas memuji komitmen Pemprov Kalsel dalam membangun mal pelayanan publik (MPP).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News