Bawaslu HSU Ingatkan Panwascam Untuk Gunakan Anggaran Tepat Sasaran

Sementara Auditor Madya Inspektorat Hulu Sungai Utara Syamrani mengatakan, audit bisa dilakukan kepada panwaslu kecamatan apabila diminta pihak Bawaslu.
"Jika terkait penggunaan dana APBN, dana sharing provinsi dan APBD dalam kegiatan panwaslu kecamatan, maka bisa dilakukan pengawasan dan audit oleh inspektorat yang yang menjalankan tugas perbantuannya dari KPU RI," ujar dia.
Terkait hibah yang disalurkan melalui Kesbangpol kepada Bawaslu setempat yang kemudian kembali disalurkan kepada panwaslu kecamatan, maka persoalan dalam penggunaannya bisa menjadi temuan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) wilayah Kalsel.
Koordinator Sekretariat Bawaslu Kabupaten Hulu Sungai Utara Agus Salim mengatakan, panwaslu kecamatan se-Kabupaten Hulu Sungai Utara juga mendapatkan bimbingan teknis dan pelatihan terkait pengelolaan administrasi keuangan, guna menghindari kesalahan. (antara/jpnn)
Seluruh anggota panwascam yang ada di Hulu Sungai Utara (HSU) diingatkan untuk menggunakan anggaran sesuai aturan.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News