Tanah Laut Siap Menjadi Tuan Rumah Porprov 2025

Jumat, 10 Februari 2023 – 15:01 WIB
Tanah Laut Siap Menjadi Tuan Rumah Porprov 2025 - JPNN.com Kalsel
Sejumlah penari menampilkan tari Telabang Banua saat pembukaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Kalimantan Selatan 2022 di Stadion 2 Desember, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kalimantan Selatan. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S. (ANTARA FOTO/BAYU PRATAMA S)

kalsel.jpnn.com, TANAH LAUT - Bupati Tanah Laut Sukamta menyatakan pihaknya siap menjadi tuan rumah pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi Kalimantan Selatan (Porprov Kalsel) pada 2025 mendatang.

"Pada tahun 1997 lalu, Kabupaten Tanah Laut sudah pernah ditunjuk sebagai tuan rumah Porprov Kalsel," ujar Sukamta di Kurau, Tanah Laut.

Berdasarkan pengalaman tersebut, Sukamta menuturkan Kabupaten Tanah Laut kembali mencalonkan diri sebagai tuan rumah Porprov Kalsel 2025.

Mulai 2024 sebagai masa transisi, Sukamta memprioritaskan pembangunan infrastruktur sebagai penunjang Porprov Kalsel 2025.

"Tahun 2024 kami fokus pada bidang infrastruktur, karena menyangkut hajat orang banyak," ucapnya.

Saat 2024, pembangunan infrastruktur telah berjalan sebagai penunjang Porprov Kalsel 2025, terang Sukamta, maka tinggal mencicil tambahan fasilitas lain.

"Infrastruktur untuk penunjang Porprov Kalsel 2025 akan kami persiapkan. Mulai tahun 2024 kita cicil pengerjaannya," ungkap Sukamta.

Saat mendekati pelaksanaan Porprov Kalsel 2025 nanti, sambung dia, sudah tidak terlalu banyak fasilitas penunjang yang dibangun.

Pemkab Tanah Laut menyatakan kesiapannya menjadi tuan rumah Porprov 2025.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Kalsel Twitter JPNN.com Kalsel Pinterest JPNN.com Kalsel Linkedin JPNN.com Kalsel Flipboard JPNN.com Kalsel Line JPNN.com Kalsel JPNN.com Kalsel
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia