Polresta Banjarmasin Siapkan Ratusan dan Tim Gegana Untuk Pengamanan Imlek

Minggu, 22 Januari 2023 – 07:01 WIB
Polresta Banjarmasin Siapkan Ratusan dan Tim Gegana Untuk Pengamanan Imlek - JPNN.com Kalsel
Personel Brimob Polda Kalsel berjaga di Klenteng Soetji Nurani di Jalan Veteran Sungai Bilu di Kecamatan Banjarmasin Tengah, Sabtu (21/1/2023). (ANTARA/Firman)

"Kami ingin memastikan semua tempat keramaian, objek vital dan aktivitas ekonomi masyarakat dapat berjalan aman dan lancar," ucap dia.

Pemerintah Kota, Polresta dan Kodim 1007 Banjarmasin melaksanakan apel kesiapan pengamanan tahun baru Imlek dan Cap Go Meh 2023 di Pos Induk Polresta Banjarmasin di Jalan A Yani KM 2, Sabtu.

Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina menuturkan perayaan Tahun Baru Imlek 2574 yang jatuh pada 22 Januari 2023 ini adalah momen penting bagi warga Tionghoa yang sudah membudaya dalam masyarakat dan bangsa Indonesia.

"Setiap tahun dirayakan tahun baru ini, baik berupa ibadah dan lainnya, di kelenteng, Vihara dan pertunjukan barongsai," ujarnya.

Menurut dia, kegiatan itu mempengaruhi mobilitas masyarakat yang bisa mengakibatkan kemacetan lalu lintas dan kerawanan lainnya, ketika masyarakat berkumpul di titik tertentu dan mendapat perhatian tertentu untuk perayaannya. (antara/jpnn)

Polresta Banjarmasin menyiapkan 550 personel untuk mengamankan perayaan Imlek 2023.

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Kalsel Twitter JPNN.com Kalsel Pinterest JPNN.com Kalsel Linkedin JPNN.com Kalsel Flipboard JPNN.com Kalsel Line JPNN.com Kalsel JPNN.com Kalsel
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News