Dinkes Kalsel Tetap Mewaspadai Penyebaran Virus DBD
Jumat, 20 Januari 2023 – 11:47 WIB

Kadinkes Provinsi Kalsel Diauddin (ANTARA/HO)
Jika menilik pada bulan Januari tahun 2022, kasus di DBD di Kalsel mencapai 48 kasus.
"Semua kabupaten/kota di Kalsel pada bulan Januari tahun lalu ada pasien DBD yang dirawat," ujarnya.
Menurut dia, pada 2022 merupakan tahun tingginya angka penularan virus DBD, hingga mencapai 764 kasus.
Bahkan, sebanyak 6 orang di antaranya tidak bisa diselamatkan atau meninggal dunia. Yakni, dua dari Kota Banjarmasin, dua dari Kabupaten Banjar dan dua dari Kabupaten Tapin.
Dinas Kesehatan Kalsel mewaspadai penyebaran virus demam berdarah atau DBD meski belum ada penularan kasus pada 2023.
Sumber Antara
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News