7 Daerah di Kalsel Sudah Nihil Pasien Covid-19

Minggu, 08 Januari 2023 – 00:27 WIB
7 Daerah di Kalsel Sudah Nihil Pasien Covid-19 - JPNN.com Kalsel
Sebanyak tujuh daerah di Kalsel sudah nihil pasien Covid-19. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

kalsel.jpnn.com, BANJARMASIN - Sebanyak tujuh kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Selatan dilaporkan sudah nihil pasien Covid-19 hingga Jumat (6/1).

Dari laporan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalsel delapan wilayah yang sudah nihil pasien itu di Kabupaten Barito Kuala, Kabupaten Tapin, Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Selanjutnya, Kabupaten Hulu Sungai Utara, Kabupaten Tanah Bumbu, Kabupaten Tabalong, dan Kota Banjabaru.

Adapun di kabupaten/kota lainnya, yakni, Kota Banjarmasin sebanyak 30 pasien, Kabupaten Tanah Laut sebanyak 4 orang, Kabupaten Hulu Sungai Tengah sebanyak 3 orang, Kabupaten Kotabaru, Banjar, dan Balangan masing-masing dua pasien.

Total pasien Covid-19 di Kalsel yang masih dirawat hingga kini sebanyak 43 orang.

Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalsel pada Jumat melaporkan tidak ada tambahan kasus positif, demikian juga kasus meninggal dunia.

Total penularan Covid-19 selama ditetapkan pandemi Covid-19 sejak Maret 2020 di Kalsel, yakni, sebanyak 88.917 orang, sembuh sebanyak 86.275 orang dan meninggal dunia sebanyak 2.599 orang.

Persentase kesembuhan pasien Covid-19 di Kalsel sebesar 97,03 persen, dirawat 0,05 persen dan meninggal dunia 2,29 persen.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan Diauddin menyampaikan saat ini penularan Covid-19 sudah mulai melandai memasuki awal 2023 ini.

Namun demikian, ujarnya, semua harus tetap waspada, sebab pandemi Covid-19 belum dinyatakan usai.

"Tetap pakai masker, yang belum vaksinasi, segera bervaksinasi," tuturnya. (antara/jpnn)

Dinkes Kalsel melaporkan sebanyak tujuh kabupaten dan kota sudah nihil pasien Covid-19.

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Kalsel Twitter JPNN.com Kalsel Pinterest JPNN.com Kalsel Linkedin JPNN.com Kalsel Flipboard JPNN.com Kalsel Line JPNN.com Kalsel JPNN.com Kalsel
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News