Kalsel Mulai Bersiap Untuk Berikan Pelayanan Haji 2023

Senin, 09 Januari 2023 – 22:54 WIB
Kalsel Mulai Bersiap Untuk Berikan Pelayanan Haji 2023 - JPNN.com Kalsel
Kepala Kanwil Kemenag Kalsel DR H Muhammad Tambrin.(ANTARA/Sukarli)

kalsel.jpnn.com, BANJARMASIN - Kanwil Kemenag Kalsel mulai mempersiapkan penyelenggaraan pelayanan ibadah haji tahun 2023 setelah pemerintah pusat mendapat kepastian kuota pemberangkatan jamaah haji.

Kakanwil Kemenag Kalsel Muhammad Tambrin mengatakan bahwa persiapan penyelenggaraan pelayanan ibadah haji di antaranya meliputi pengurusan dokumen perjalanan jamaah, penyiapan asrama haji, dan perekrutan petugas haji.

Menurut dia, Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kemenag Kalsel berkoordinasi dengan pemangku kepentingan terkait dalam mempersiapkan penyelenggaraan pelayanan bagi jamaah haji, termasuk pengelola Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin.

Kanwil Kemenag Kalsel juga berkoordinasi dengan PT Gapura Angkasa Cabang Banjarmasin, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin, PT Angkasa Pura I (Persero), dan Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Banjarmasin dalam mempersiapkan penyelenggaraan pelayanan haji.

Muhammad Tambrin mengatakan Pemprov Kalsel masih menunggu ketetapan pemerintah mengenai kuota jamaah haji untuk setiap provinsi pada tahun 2023.

"Kuota jamaah haji Kalsel dalam kondisi normal adalah 3.818 orang. Selanjutnya, berapa kuota haji untuk Kalsel pada tahun 2023 ini, kami tunggu saja keputusan Kemenag pusat berapa yang akan diberikan untuk kita," katanya.

"Yang pasti kami sudah mulai melakukan persiapan sejak dini untuk operasional (pelayanan) haji tahun 2023," sambung dia.

Dia mengatakan bahwa Kementerian Agama telah mengumumkan kuota jamaah haji Indonesia tahun 2023 sebanyak 221 ribu orang, yang meliputi 203.320 anggota jamaah haji reguler dan 17.680 anggota jamaah haji khusus.

Kanwil Kemenag Kalsel sudah mulai mempersiapkan pelayanan ibadah haji tahun 2023.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Kalsel Twitter JPNN.com Kalsel Pinterest JPNN.com Kalsel Linkedin JPNN.com Kalsel Flipboard JPNN.com Kalsel Line JPNN.com Kalsel JPNN.com Kalsel
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia