Kemenag Kalsel Pastikan Belum Ada Keputusan Resmi Kuota Haji 2023

Selasa, 06 Desember 2022 – 23:41 WIB
Kemenag Kalsel Pastikan Belum Ada Keputusan Resmi Kuota Haji 2023 - JPNN.com Kalsel
Ilustrasi jemaah haji asal Kalsel turun dari pesawat Garuda di Bandara Syamsuddin Noor Banjarmasin. (Antara/Sukarli)

kalsel.jpnn.com, BANJARMASIN - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Muhammad Tambrin mengatakan belum ada keputusan resmi terkait kuota haji 2023.

"Belum ada keputusan resmi. Namun masih perkiraan kuota haji 2023 akan penuh," katanya dikutip dari Antara, Selasa (6/12).

Menurut dia, selama belum ada surat resmi dari Dirjen PHU terkait kuota haji "penuh" tersebut, apakah kembali ke tahun 2019.

Kuota haji tahun 2019 sebelum terjadi pandemi Covid-19 untuk kuota haji nasional sebanyak 221.000 orang.

Dengan rincian kuota haji reguler sebanyak 204.000 orang dan kuota haji khusus sebanyak 17.000 orang.

Namun pada 2022 setelah Arab Saudi kembali membuka penerimaan ibadah haji karena pandemi Covid-19 mulai mereda, kuota haji nasional sebanyak 100.051 orang.

Dengan rincian sebanyak 7.226 kuota haji khusus dan sebanyak 92.825 kuota haji reguler.

Pada haji 2022 kuota haji Kalsel sebanyak 1.743 orang. Sedangkan pada tahun 2019 sebanyak 3.818 orang.

Kemenag Kalsel mengaku belum dapat kabar berapa besaran kuota haji pada 2023 nanti.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Kalsel Twitter JPNN.com Kalsel Pinterest JPNN.com Kalsel Linkedin JPNN.com Kalsel Flipboard JPNN.com Kalsel Line JPNN.com Kalsel JPNN.com Kalsel
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News