Pembalap Dunia Akui Keindahan Alam Pegunungan Meratus di Banjar

Senin, 28 November 2022 – 09:00 WIB
Pembalap Dunia Akui Keindahan Alam Pegunungan Meratus di Banjar - JPNN.com Kalsel
Graham Jarvis asal Inggris beraksi di lintasan "Uncle Hard Enduro" 2022. (ANTARA/Bayu Pratama Syahputra)

"Dari cerita 14 pembalap top dunia inilah kami harapkan Pegunungan Meratus semakin dikenal di mancanegara dan ke depannya wisatawan asing semakin banyak yang datang ke Kalsel," kata gubernur yang akrab disapa Paman Birin.

Selain kawasan Kiram Park di Kabupaten Banjar yang lintasan enduronya tersambung hingga ke Kabupaten Tanah Laut, gubernur juga ingin destinasi wisata alam unggulan Loksado di Kabupaten Hulu Sungai Selatan terus tumbuh dibanjiri wisatawan baik dalam negeri maupun luar negeri.

"Kami pun mengajak para rider yang punya waktu lebih lama di Kalsel untuk menikmati bambu rafting di Loksado yang telah lama dikenal dunia," ucap dia. (antara/jpnn)

Sejumlah pembalap motor trail dunia mengakui keindahan alam Pegunungan Meratus yang ada di Banjar, Kalsel.

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Kalsel Twitter JPNN.com Kalsel Pinterest JPNN.com Kalsel Linkedin JPNN.com Kalsel Flipboard JPNN.com Kalsel Line JPNN.com Kalsel JPNN.com Kalsel
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News