Remaja yang Tenggelam di Pantai Carita Sudah Ditemukan, Begini Kondisinya

Jumat, 18 November 2022 – 21:25 WIB
Remaja yang Tenggelam di Pantai Carita Sudah Ditemukan, Begini Kondisinya - JPNN.com Kalsel
Ilustrasi - Tim Search and Rescue (SAR) melakukan pencarian korban tenggelam. (Azmi)

kalsel.jpnn.com, PANDEGLANG - Tim SAR dari Polres Pandeglang bersama Polsek Carita sudah menemukan seorang remaja FN (16) yang sempat hilang dan tenggelam Pantai Belmun.

Kapolsek Carita Iptu Darsiti mengatakan korban merupakan warga asal Kampung Kadu Jangkung, Kecamatan Banjar, Pandeglang.

Dia menyebut FN ditemukan dalam keadaan meninggal tergeletak di pinggir Pantai Paradise Carita.

"Kami temukan korban setelah pencarian lebih dari 24 jam di Pantai Carita,” kata Kapolsek Carita Iptu Darsiti di Pandeglang, Jumat (18/11).

Menurut informasi dari masyarakat, korban terseret arus di Pantai Belmun di Desa Pejamben, Kecamatan Carita, Pandeglang pada Selasa (15/11) sekitar pukul 12.30.

Setelah dilakukan pencarian, korban akhirnya ditemukan di Pantai Paradise, Desa Banjar, Kecamatan Carita, Pandeglang pada Rabu (16/11) sekitar pukul 11.00 wib.

Kemudian korban dibawa ke Puskesmas Carita untuk dilakukan pemeriksaan medis.

"Hasil pemeriksaan dari hidung korban keluar cairan berwarna merah diduga berupa darah, terdapat luka terkelupas kulit betis kaki kanan, kiri dan korban sudah dalam keadaan meninggal dunia," kata Darsiti.

Tim SAR menemukan jasad seorang remaja yang tenggelam di Pantai Carita. Remaja itu berinisial FN dan sudah meninggal dunia.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Kalsel Twitter JPNN.com Kalsel Pinterest JPNN.com Kalsel Linkedin JPNN.com Kalsel Flipboard JPNN.com Kalsel Line JPNN.com Kalsel JPNN.com Kalsel
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News