Pemprov Kalsel dan Jepang Sepakat Bekerja Sama Untuk Hal Ini

kalsel.jpnn.com, BANJARBARU - Pemprov Kalimantan Selatan (Kalsel) dan Pemerintah Jepang menjejaki kerja sama untuk perawatan lanjut usia (lansia).
Kepala Biro Administrasi Pimpinan Pemprov Kalsel Berkatullah menyebut Konsul Jenderal Jepang Mr Takeyama Kenichi telah menemui Sekdaprov Kalsel Roy Rizali Anwar untuk membahas kerja sama tersebut.
Menurut dia, pertemuan itu menjajaki kerja sama permintaan tenaga kerja, terutama caregiver/perawat lansia dengan Pemprov Kalsel.
Pemprov Kalsel memberikan respons positif atas berbagai peluang kerja sama, termasuk pengiriman tenaga kerja sebagai perawat lansia di Jepang.
Menurut keterangan Sekdaprov Kalsel Roy Rizali Anwar, Jepang membutuhkan 500 perawat dari Indonesia setiap tahunnya untuk merawat Lansia.
Jepang berharap Kalsel mendapat kuota yang besar untuk mengirim tenaga kerja sektor itu, karena sejauh ini Indonesia hanya bisa memenuhi 350 perawat per tahun.
Adapun alasan Jepang memilih Indonesia untuk sektor perawatan lansia karena para perawat Indonesia dikenal ramah.
Jepang membutuhkan perawat lansia sekitar 340 ribu orang dari seluruh belahan dunia, termasuk dari Indonesia.
Pemprov Kalsel dan Jepang sepakat menjalin kerja sama untuk mengirim perawat lansia.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News