Suporter Barito Putera Kembali Dibikin Kecewa, Pelatih Baru Diminta Lakukan Ini

kalsel.jpnn.com, MARTAPURA - Suporter Barito Putera kembali dibuat kecewa setelah tim kesayangannya bermain imbang melawan Persik Kediri.
Ketua Suporter Barito Putera Tribun Tertutup Timur (Sop Buntut) 1988, Iskandar mengatakan tim mestinya mampu meraih poin penuh ketika main di kandang.
"Apalagi ini laga kandang. Pemain yang sebelumnya cedera juga kembali masuk line up. Ditambah lagi adanya pelatih baru. Tetapi kenyataannya jauh dari harapan kami," kata Iskandar kepada JPNN, Sabtu (1/10).
Atas hasil yang tidak memuaskan itu, Amang Kandar -sapaan Iskandar- lantas mendorong Rodney Goncalves selaku pelatih baru untuk segera belajar.
"Sebenarnya tidak bisa langsung disalahkan. Tetapi, kami harap beliau (Rodney Goncalves) menonton replay pertandingan beberapa pertandingan barito sebelumnya. Dari situ, kami berharap pelatih jeli memilih komposisi pemain," kata dia.
Amang Kandar juga menegaskan saat ini tidak ada lagi istilah 'coba-coba strategi' karena kondisi tim sudah sangat genting.
Ketua Barito Mania Deddy Satardi juga mengungkapkan kekecewaan serupa.
"Barito Putera nampak terbebani di laga melawan Persik," katanya.
Para suporter Barito Putera kecewa tim kesayangannya gagal meraih kemenangan. Pelatih baru diminta segera melakukan evaluasi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News