Pesepeda Asal Kalimantan Ramaikan Muktamar Muhammadiyah di Surakarta

Rabu, 16 November 2022 – 21:23 WIB
Pesepeda Asal Kalimantan Ramaikan Muktamar Muhammadiyah di Surakarta - JPNN.com Kalsel
Rektor Institut Teknologi Sains (ITS) dan Kesehatan PKU Muhammadiyah Surakarta Weni Hastuti (kanan) menyerahkan penghargaan kepada seorang pesepeda asal Kalimantan, Rabu (16/11). ANTARA/Bambang Dwi Marwoto.

Koordinator Tim Gowes to Muktamar Ali Imron menyampaikan tim berangkat ke Solo dilepas Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Kalteng pada 7 November 2022 bertepatan dengan upacara.

Tim menempuh jarak pertama sekitar 110 kilometer dengan melewati jalan rusak di daerah Sungai Kapuas Banjarmasin.

Tim gowes beranggota empat orang, yakni Ali Imron dan Darmadi dari Kabupaten Kapuas, Ganda Ganjar Gunartika dari  Kota Palangka Raya dan Suyatman (Komandan Kokam Palangkaraya).

Peserta asal Banjarmasin tiga orang, yakni Fhadullah, Andri, dan Alutfi, ditambah bergabung satu orang asal Surabaya, yakni Samsul Hadi, sehingga totalnya delapan orang. (antara/jpnn)

Sejumlah pesepeda yang berasal dari Kalteng, Kalsel, dan Jatim meramaikan Muktamar Muhammadiyah yang digelar di Surakarta.

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Kalsel Twitter JPNN.com Kalsel Pinterest JPNN.com Kalsel Linkedin JPNN.com Kalsel Flipboard JPNN.com Kalsel Line JPNN.com Kalsel JPNN.com Kalsel
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia