BMKG: Seluruh Kota Besar di Indonesia Berpotensi Hujan pada Hari Ini

Sedangkan, Kota Gorontalo umumnya cuaca berawan dengan suhu udara berkisar antara 23 hingga 33 derajat Celcius.
"Kota-kota besar di wilayah Indonesia Timur umumnya berpotensi hujan dengan intensitas ringan, kecuali di Kota Ambon perlu diwaspadai karena berpotensi hujan yang disertai kilat atau petir," kata Maria.
Lebih lanjut ia menyampaikan sirkulasi siklonik atau pusaran angin terpantau berada di Teluk Benggala di perairan barat laut Aceh, kemudian di Samudra Hindia Barat Bengkulu, Laut China Selatan dan perairan Filipina.
Siklon itu membentuk daerah pertemuan angin atau konvergensi di Samudra Hindia barat Aceh hingga Selat Malaka dari Sumatera Barat hingga Samudra Hindia sebelah barat Banten, Laut China Selatan, sebelah utara Kalimantan Utara, Filipina, dan Laut Filipina.
"Terpantau juga daerah konfluensi di Samudra Hindia barat daya Banten, Laut Sulawesi, dan Laut Filipina," terang Maria.
Daerah konvergensi lainnya juga terpantau memanjang di Laut China Selatan hingga Laut Jawa bagian barat dari Laut Jawa utara di Jawa Timur hingga Samudra Hindia di selatan Banten dari Kalimantan Barat bagian selatan hingga Kalimantan Timur, Sulawesi bagian tengah, dan Papua Barat hingga Papua.
Kondisi itu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah sirkulasi siklonik dan sepanjang daerah konvergensi atau konfluensi tersebut.
Pada 7 November 2022, status siaga terdapat di wilayah Bengkulu, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Yogyakarta. Sedangkan status siaga keesokan harinya pada 8 November 2022, terletak di wilayah Jawa Barat dan Jawa Tengah. (antara/jpnn)
BMKG memprediksi sejumlah kota besar di Indonesia bakal diguyur hujan pada Senin (7/11).
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News