Kalsel Dapat Tambahan 5.000 Dosis Vaksin Booster

kalsel.jpnn.com, BANJARBARU - Kepala Dinas Kesehatan Kalimantan Selatan (Kalsel) Diauddin menyatakan pemerintah provinsi menyiapkan sebanyak 5.000 dosis vaksin Covid-19 bagi masyarakat untuk vaksinasi booster.
"Provinsi Kalsel ada dapat tambahan sebanyak 5.000 dosis vaksin Covid-19, diutamakan untuk suntik booster," ujarnya dikutip dari Antara, Rabu (2/11).
Menurut dia, permintaan suntik vaksin Covid-19 kembali naik karena persyaratan naik pesawat kembali disyaratkan.
"Sudah kami bagi ke-13 kabupaten/kota, silakan datang ke puskesmas untuk divaksin," ujarnya.
Diaddudin mengakui stok 5.000 dosis vaksin Covid-19 yang dimiliki ini masih kurang jika melihat target yang belum tercapai.
"Vaksinasi ini masih sangat penting, karena pandemi Covid-19 belum berakhir, bahkan kasus penularannya masih terjadi di Kalsel," ujarnya.
Positif Covid-19 Kalsel naik lagi. Jika sebelumnya di bawah angka 10 kasus, kali ini di data nasional tercatat 14. Namun di data Tim Gugus Tugas Percepatan (TGTP2) Covid-19 Kalsel, ada tambahan 13 positif baru.
Dari laporan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (TGTP2) Covid-19 Provinsi Kalsel hingga Selasa kemarin, ada tambahan empat kasus di Kalsel.
Dengan demikian, penularan Covid-19 selama pandemi sejak 2020 menjadi sebanyak 87.685 kasus, diantaranya sebanyak 62 orang masih dirawat.
Sementara itu, untuk angka kesembuhan sebanyak 85.037 orang dan meninggal dunia sebanyak 2.586 orang.
Baca Juga:
Persentase kesembuhan Covid-19 di Kalsel mencapai 96,99 persen, dirawat 0,07 persen, dan kematian 2,95 persen. (antara/jpnn)
Dinkes Kalsel mendapat tambahan dosis vaksin Covid-19 sebanyak 5.000 untuk memenuhi kebutuhan vaksinasi booster.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News