Sop Buntut Serahkan Bantuan untuk Aremania, Berharap Tragedi Kanjuruhan Tidak Terulang

Kamis, 20 Oktober 2022 – 20:28 WIB
Sop Buntut Serahkan Bantuan untuk Aremania, Berharap Tragedi Kanjuruhan Tidak Terulang - JPNN.com Kalsel
Suporter Barito Putera, Sop Buntut 1988 menggalang dana untuk korban tragedi Kanjuruhan. Dok: Sop Buntut.

kalsel.jpnn.com, BANJARBARU - Suporter Barito Putera Tribun Tertutup Timur (Sop Buntut) 1988 sudah menyelesaikan aksi penggalangan dana untuk para korban tragedi Kanjuruhan.

Penggalangan dana dilakukan dengan cara memproduksi kaos bertema Kanjuruhan. Hasil penjualan diserahkan sepenuhnya kepada para korban lewat suporter Aremania.

"Sudah ada sekitar 24 kaos yang diproduksi. Kami transfer (ke perwakilan Aremania)," kata Ketua Sop Buntut 1988 Iskandar kepada JPNN.

Amang Kandar -sapaan Iskandar- meminta jangan ada lagi insiden seperti tragedi Kanjuruhan.

"Sudah saatnya semua berbenah," ujar pendukung setia Barito Putera itu.

Di sisi lain, Iskandar mengapresiasi pernyataan Presiden Jokowi yang ingin memperbaiki kualitas sepak bola Indonesia bekerja sama dengan FIFA.

"Semoga ini awal kebangkitan dan kedamaian untuk sepak bola Indonesia," pungkasnya. (mcr37/jpnn)

Suporter Barito Putera menyerahkan dana bantuan kepada Aremania yang menjadi korban tragedi Kanjuruhan.

Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Donny

Facebook JPNN.com Kalsel Twitter JPNN.com Kalsel Pinterest JPNN.com Kalsel Linkedin JPNN.com Kalsel Flipboard JPNN.com Kalsel Line JPNN.com Kalsel JPNN.com Kalsel
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News